Breaking News

DPC PKB Purwakarta mendaftarkan 50 Bacaleg ke Komisi pemilihan umum (KPU)

Kabupaten Purwakarta - Qjabar.com

DPC PKB Purwakarta mendaftarkan (Bacaleg) untuk Pemilu 2024 ke Komisi Pemulihan Umum (KPU) ,Sabtu 13 Mei 2023.

Berbeda dengan partai politik (Parpol) lainnya, Bacaleg dari PKB Purwakarta sendiri didampingi ulama dan habaib saat mendaftar ke KPU Purwakarta.

Ketua DPC PKB Kabupaten Purwakarta, H Sona Maulida Roemardi mengatakan, ada 50 Bacaleg didaftarkan ke KPU, sesuai kursi DPRD Purwakarta.

Hari ini Partai Kebangkitan Bangsa, mendaftarkan 50 Bacaleg untuk diverifikasi untuk menjadi peserta Pemilu pada 14 Februari 2024," kata H Sona Maulida Roemardi saat jumpa  pers di KPu Purwakarta.

proses yang dilakukan oleh partainya sudah berjalan dengan baik. Ia berharap PKB bisa memenangkan Pemilu 2024 di Purwakarta, dengan jumlah kursi yang telah ditargetkan."kata H Sona.

"Mudah-mudahan kami bisa memenangkan kursi, sesuai dengan perintah para sepuh kami, kami diperintahkan untuk memenangkan 12 kursi di Kabupaten Purwakarta," ungkapnya.

Ketua DPC PKB Kabupaten Purwakara mengatakan ,tak hanya ulama dan habaib, dari kaum sarungan dan milenial juga ikut serta mendampingi pendaftaran balacaleg dari Parpol dengan nomor urut 1 tersebut.

Sholawat menggema mengiringi Pendaftaran bacaleg sepanjang perjalanan menuju Kantor KPU Kabupaten Purwakarta," tegasnya.

Demi kelancaran proses pendafataran dan tercapainya semua maksud dan tujuan PKB Purwakarta pihaknya juga menggelar Sholat Tobat, Doa Bersama, Baca Ratib dan Sholawat Sebelum sebelum berangkat ke kantor KPU setempat.

"Disamping optimisme dan keyakinan yang kita punya bahwa pada Pemilu 2024 PKB Purwakarta akan lebih baik dari tahun sebelumnya, namun kita harus tetap berikhtiar dan tetap bekerja keras," ujarnya.

H Sona juga berpesan kepada para kader yang maju di kontestasi pemilihan legislatif  untuk senantiasa berjuang bersama demi kemajuan PKB di Kabupaten Purwakarta khsususnya.

"Sebagai manusia kita harus ikhtiar yang sungguh-sungguh dan kerja keras demi tercapainya segala maksud dan tujuan kita," pungkas H Sona .


Reporter : Catur js.

Tidak ada komentar