Jelang Natal dan Tahun Baru, PLN ULP Pangandaran Siagakan Genset dan Posko Siaga
Kab. Pangandaran - Qjabar.com
Menjelang datangnya perayaan Natal dan Tahun baru, segala persiapan pun mulai dilakukan salah satunya kehandalan pasokan listrik PLN untuk kelancaran semua acara kegiatan perayaan Natal dan Tahun baru. Selasa 17 Desember 2019
Untuk persiapan kehandalan jaringan sendiri memang tidak ada persipan khusus karena pihak PLN ULP Pangandaran rutin melaksanakan perawatan jaringan yang telah menjadi agenda harian untuk mencapai kepuasan pelanggan.Ungkap Egi Kusmiprayogi selaku SPV Teknik saat ditemui di ruang kerjanya
Terkait perawatan sendiri yang saat ini kita laksanakan ialah perawatan material logam yang berkarat dan juga perawatan gardu hingga nanti menjelang Natal dan Tahun Baru.Untuk pemadaman sendiri kami dibatasi hingga tanggal 23 dan selanjutnya tidak lagi ada pemadaman.
Selanjutnya, mulai dari tanggal 23 kami pokuskan untuk siaga Natal dan Tahun Baru hingga malam pergantian tahun
Adapun persiapan yang dilaksanakan oleh PLN ULP Pangandaran adalah koordinasi dengan pihak Gereja dan pengecekan instalasi gereja dan untuk pengecekan instalasi kita sendiri dilakukan pengecekan GTR dan SUTR yang dilaksanakan tanggal 23 dan kita siagakan personil di titik titik manuver dan gereja gereja yang memang sudah ada list dari Distribusi Jawa Barat,terkait gereja yang disiagakan genset diantaranya Gereja Batle yang berada di jalan Pananjung dan Gereja yang ada di Putra Pinggan.
Untuk posko siaga sendiri kita siagakan di pertigaan Aronawa, untuk Pangandaran sendiri memang pokus tahun baru kita pusatkan di tempat wisata untuk memantau beban beban di sisi travo yang pasti akan naik melonjak maka kita siagakan personil untuk siaga disana. "Pungkasnya
Jurnalis.(D2)
Editor: Ek
Tidak ada komentar