Breaking News

LSM GMBI Seperiangan Timur, Geruduk Kantor Bupati Tasikmalaya

Kab Tasikmalaya - Qjabar.com

Adanya pejabat kabupaten Tasikmalaya yang terjerat kasus korupsi dana hibah dan bansos beberapa waktu lalu membuat Ratusan masa GMBI se-priangan timur geruduk kantor bupati tasikmalaya untuk menyampaikan kekecewaan nya terhadap pemerintahan kabupaten Tasikmalaya. Kamis 13 Desember 2018.

Banyaknya kasus korupsi yang melibatkan banyak dinas di pemerintahan kabupaten tasikmalaya serta menyeret para petinggi pejabat pemerintah sebagai pelaku korupsi hal ini menunjukan kalau KKN (Korupsi, Kolusi dan Nepotisme) dari hulu sampai hilir dan para wakil rakyat tidak becus dalam menjalankan fungsi monitoring bahkan terindikasi main mata dan dinilai bahwa kabupaten Tasikmalaya darurat KORUPSI.

Dalam orasinya Wawan selaku ketua distrik kabupaten Tasikmalaya menyampaikan, "kalau kasus korupsi yang ada di Kabupaten tasikmalaya harus diusut tuntas dan menuntut agar Uu Ruzhanul ulum dan Ade Sugianto selaku Bupati dan wakil Bupati harus bertanggung jawab” ungkapnya.

Dihari anti korupsi ini LSM GMBI menuntut agar Uu serta Ade harus bertanggung jawab atas kebijakannya selama menjabat atas maraknya indikasi korupsi di kabupaten Tasikmalaya yang masiv dan sistematis serta meminta kejelasan terkait dana reklamasi pasir besi sebesar 1,7 milyar yang tidak jelas keberadaannya dan meminta kepada kejaksaan negeri Singaparna untuk membuka kembali kasus-kasus yang melibatkan mantan Bupati Tasikmalaya serta menindaklanjuti kasus-kasus yang akan kami laporkan.

Jurnalis.(Win/Mar)

Tidak ada komentar