Breaking News

Akibat Jembatan Tidak Terawat, Warga Saat Antar Pengantin Malah Penuhi Puskesmas

Kab Ciamis - Qjabar.com

Pengantar pengantin yang harusnya menghadiri resepsi pernikahan malah memenuhi ruang perawatan puskesmas. Semua itu akibat terjatuh saat melintasi sasak gantung. Yang berada di  Cigerentel Dusun Pabuaran  Desa Ciparay Kecamatan Cidolog. Selasa 10 Juli 2018.

Kejadian ini di akibatkan tidak kuatnya sasak gantung menahan beban banyaknya yang melintasi sehingga sasak tersebut tidak kuat dan mengakibatkan terjadinya kecelakaan.


Menurut informasi yang di himpun dari masyarakat bahwa sasak gantung ini sudah berusia sekitar 10 tahun. Untuk renopasi terakhir di perkirakan Tiga tahun ke belakang. Sasak yang menggunakan anyaman bambu dan memakai kawat seling berdiameter 6-8 mil.

"Untuk korban sendiri di larikan ke puskesmas Cidolog Tiga di antaranya di larikan ke puskesmas pamarican, peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa , korban hanya mengalami luka luka ringan. "Singkatnya.

(Dodi)

Tidak ada komentar